Tips Aman Memilih Lowongan Kerja - Kali ini Info Terbaru 2013 akan menanggapi beberapa komentar dari email yang kami terima tentang penipuan lowongan kerja.
Sebelumnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh pengunjung Info Terbaru 2013 bila anda merasa dirugikan ataupun merasa ditipu dengan info lowongan kerja yang kami sajikan. Sebenarnya tujuan utama Info Terbaru 2013 adalah membantu anda-anda sekalian dalam mencari informasi lowongan kerja sesuai dengan kriteria yang anda inginkan menurut berbagai sumber terpercaya yang kami peroleh.
Apabila diantara anda ada yang merasa tertipu oleh informasi tersebut, alangkah bijaksana apabila anda tidak langsung menuduh kami yang bukan-bukan. Mungkin berikut ini ada sedikit Tips Memilih Lowongan Kerja Yang Aman di Internet wajib diperhatikan bagi para pencari kerja :
1. Cek Informasi Perusahaan
Lowongan Kerja yang berasal dari perusahaan ternama sudah tidak diragukan lagi keabsahannya, namun yang perlu di waspadai adalah bilamana nama perusahaan yang membuka Lowongan Kerja tidak pernah dikenali sebelumnya. Maka hal yang harus di lakukan adalah mencari informasi sebanyak mungkin mengenai profil perusahaan tersebut bisa melalui media search engine, yellowpages, forum atau referensi rekan lainnya. Selain Anda bisa mengetahui kesesuaian kapasitas Anda pada perusahaan, Anda bisa mengetahui kebenaran bahwa perusahaan tersebut memang ada.
2. Riwayat Perusahaan/Tempat Kerja
Cari tahu alamat perusahaan yang membuka Lowongan Kerja sebelum mengajukan lamaran, bisa dengan Google Map, Google Earth atau sejenisnya. Anda perlu mengetahui riwayat perusahaan di luar web perusahaan. Googling nama perusahaan di internet, biasanya akan otomatis muncul apabila perusahaan tersebut memiliki track record yang buruk. Catatan Penting: Lokasi perusahaan sangat berpengaruh pada kreadibilitas dan kualitas dari perusahaan.
3. Iming-Iming
Berpikir secara rasional dan memakai logika. Jangan sampai termakan manisnya janji gaji yang ditawarkan. Posisikan diri dengan jabatan dan gaji apakah relevan dan masuk akal? Pelajari betul mengenai hal hal yang berkaitan dengan pekerjaan yang ditawarkan, seperti posisi, job desc, responsible, requirement, dll. Dimana semua harus sebanding.
4. Uang
Nah, untuk tips yang satu ini mungki bisa menjawab salah satu email yang dikirimkan kepada kami tentang penipuan uang. Mungkin ada dari beberapa perusahaan yang meminta kita membayar atau membeli produk sejumlah tertentu di awal program kerja dan biasanya hal ini tercium saat sesi tanya jawab. Sebaiknya Anda menolak bayar membayar ini, karena perusahaan yang benar-benar membutuhkan karyawan tidak akan meminta uang di muka. Mereka akan meminta sejumlah uang, baik itu karena alasan administrasi seperti uang formulir, uang registrasi, pembayaran masa training atau pendidikan atau lainnya, bila anda menemukan dan mencium gelagat semacam ini maka sejak dini hindari dan pergi jauh-jauh. Hal yang perlu diperhatikan bagi pencaker adalah perusahaan yang baik dan benar tidak akan meminta/memungut uang sepeserpun kepada calon karyawannya dan ini harus ditanam dalam-dalam di ingatan oleh semua pencari kerja. Namun selalu utamakan Anda mendapatkan pekerjaan dengan bersaing secara sehat, sehingga tidak akan menyulitkan posisi Anda di masa depan.
5. Tergesa
Apabila anda mendapatkan informasi lowongan kerja yang anda inginkan, janganlah terburu-buru dalam mengambil keputusan dalam menentukan pekerjaan yang dilamar. Pastikan point-point di atas sudah anda pahami agar anda mendapatkan perusahaan dan pekerjaan serta gaji yang sesuai dengan kapasitas yang dimiliki.
Demikian sedikit tips aman dalam memilih lowongan kerja. Semoga bagi para pencari kerja dapat segera mendapatkan pekerjaan sesuai dengan harapan dan kemampuannya. Kami akan coba semaksimal mungkin membantu dalam menyajikan informasi lowongan pekerjaan. Terima kasih. Salam dan sukses selalu untuk anda.
AdvertismentJangan Lupa:
Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.
0 Komentar untuk "Tips Aman Memilih Lowongan Kerja"Post a Comment